Selamat Datang di Official Website Progam Studi S1 Teknik Industri

Program Studi Sarjana (S1) Teknik Industri Universitas Telkom adalah program merupakan salah satu program studi tertua di Universitas Telkom (dahulu Sekolah Tinggi Teknologi Telkom, kemudian Institut Teknologi Telkom) yang berdiri pada tanggal 28 September 1990. Dengan pengalaman lebih dari 30 tahun, kami program studi kami telah meluluskan banyak profesional, wirausaha, dan peneliti/dosen dengan kualitas yang sangat baik. Hal ini didukung oleh pencapaian akreditasi Program Studi yang mendapatkan akreditasi A dari BAN PT sejak tahun 2009 sampai sekarang.

Dalam memperkuat kompetensi mahasiswa, Program Studi Sarjana (S1) Teknik Industri Universitas Telkom mempunyai ke-khusus-an untuk memberikan pengajaran, implementasi dan praktek, serta pengembangan keilmuan Teknik Industri dengan penguatan bidang Teknologi, Informasi, dan Komunikasi (TIK). Selain itu, terdapat beberapa jalur peminatan yang tersedia di akhir studi untuk menambahkan kompetensi yang lebih spesifik kepada mahasiswa selain ilmu ke-teknik industrian. Pada pengajaran ilmu teknik industri, kurikulum pada Program Studi Teknik Industri Universitas Telkom dirancang dengan total 145 SKS yang ditempuh dalam 4 tahun/8 semester. Pedekatan komptensi yang menggunakan kerangka kerja yang sesuai dengan kurikulum dari DIKTI, IABEE (Indonesian Accreditation Board for Engineering Education) dan BKSTI (Badan Kerjasama Penyelenggara Pendidikan Tinggi Teknik Industri Indonesia) merupakan basis dari Kurikulum Program Studi S1 Teknik Industri Telkom University.

Website ini ditujukan untuk memberikan informasi lengkap tentang pengajaran, kegiatan penelitian, pengabdian masyarakat dan kegiatan-kegiatan lainnya yang ada pada Program Studi Sarjana (S1) Teknik Industri Universitas Telkom.  Informasi perkuliahan (kurikulum), penelitian (tugas akhir), dan aktivitas terkait lainnya tersedia bagi mahasiwa dan komunitas secara luas. Semoga Program Studi Teknik Industri Universitas Telkom terus berkarya dalam pendidikan, penelitian, dan pengabdian kepada masyarakat untuk kemajuan Bangsa dan Negara Indonesia.

Ketua Progam Studi S1 Teknik Industri

Ketua Progam Studi S1 Teknik Industri

Muhammad Nashir Ardiansyah, S.T., M.T., Ph.D.

Teknik Industri dalam Angka

Telkom University sebagai universitas swasta terbaik di Indonesia yang siap Menjadi National Excellence Entrepreneurial University pada tahun 2028, yang berkontribusi pada pemenuhan tujuan pembangunan berkelanjutan.

1790
Mahasiswa
61
Dosen
389
Mata Kuliah

Akreditasi IABEE

Program Studi Teknik Industri Telkom University adalah program studi yang berfokus pada penguatan keilmuan Teknik Industri dalam bidang Teknologi Informasi dan Komunikasi (TIK), dan telah terakreditasi General dari lembaga internasional Indonesia Accreditation Board for Engineering Education (IABEE) dengan nomor Sertifikat Akreditasi No. 00093.A. Bidang keilmuan Teknik Industri di Telkom University membekali mahasiswa dengan pengetahuan dan keterampilan dalam perancangan, pengembangan, dan pengelolaan sistem terintegrasi yang melibatkan manusia, mesin, material, informasi, dan energi, dengan penekanan pada penerapan teknologi informasi dan komunikasi.

Akreditasi Ban-PT

Sejalan dengan visi dan misi untuk menghasilkan lulusan yang kompeten dan berdaya saing, Program Studi Teknik Industri Telkom University berhasil meraih akreditasi A berdasarkan Surat Keputusan Badan Akreditasi Nasional Perguruan Tinggi Republik Indonesia No 3503/SK/BAN-PT/Akred/S/IX/2019, yang semakin memperkuat posisinya sebagai program studi unggulan di bidang Teknik Industri.