Pada tanggal 7 Desember 2020 telah dilaksanakan kegiatan pengabdian masyarakat oleh Dosen Fakultas Rekayasa Industri. Kegiatan ini merupakan kegiatan pengabdian masyarakat yang dilakukan regular oleh tiap dosen. Objek sasaran kegiatan ini adalah di Ghasianiyara Wedding Stylist. Ghaisaniyawa Wedding Stylist (GY) merupakan sebuah industri kreatif yang bergerak di bidang pelayanan pernikahan. Sebagai industri kreatif yang telah memposisikan bisnisnya sebagai jasa layanan pernikahan dengan kategori A-AB yang berarti pasar potensialnya adalah menengah ke atas. Fokus layanan yang ditawarkan oleh GY adalah pendampingan pernikahan, pembuatan konsep dan pelaksanaan pernikahan. Sudah menjadi kebutuhan GY memerlukan media yang akam memiliki peran banyak kepada pertumbuhan bisnis ini selanjutnya. Media yang tentunya disamping memunculkan kesan professional, tetapi juga manfaat media ini harus memiliki fungsi-fungsi : sebgaai sarana memperkenalkan company profile GY, sarana Informasi jasa yang pernah diberikan, mempermudah komunikasi dan Interaksi secara online, mendatangkan calon konsumen atau client baru, menjadi sarana publikasi resmi, branding atau merek perusahaan, dan mendapatkan relasi baru. Sewhingga tim pengabdian masyarakat dari prodi teknik industri FRI memberikan pelatihan untuk para personil GY memahami bagaimana media Pemanfaatan Teknologi Informasi dan Komunikasi Untuk Engagement Pelanggan di Industri Kreatif Ghaisaniyara Wedding Stylist untuk Meningkatkaan Keunggulan Kompetitif dibuat, dikelola, dikembangkan dan dipelihara. Kegiatan pengabdian masyarakat ini diketuai oleh Rayinda Pramuditya Soesanto, S.T., M.T dengan anggota Dr. Luciana Andrawina dan Dr. Aloysius Adhya