[vc_row][vc_column width=”1/2″][vc_single_image image=”727″ img_size=”large”][/vc_column][vc_column width=”1/2″][vc_column_text]Hari Sabtu, 22 Februari 2020 bertempat di Gedung Graha Wiyata Cacuk Sudarijanto (Integra C1 atau KU2.02.04), Telkom University. Laboratorium Perancangan Fasilitas Telekomunikasi Telkom University telah mengadakan rangkaian kegiatan dengan pelatihan GIS rutinan tahunan yang bernama MAXIS (Maximize your life with GIS) yang ketiga kalinya. Kegiatan ini dibimbing oleh dosen Fakultas Rekayasa Industri yang terdiri dari Atya Nur Aisha, ST., MT, Litasari W. Suwarsono, S.Psi., M.Psi dan Ika Arum Puspita, S.T., M.T.[/vc_column_text][/vc_column][/vc_row][vc_row][vc_column][vc_column_text]
Proses pembelajaran di dalam kelas atau diluar kelas memiliki peran penting dalam keberhasilan pendidikan. Salah satu kegiatan pembelajaran di luar kelas ialah mengikuti kegiatan workshop atau pelatihan yang bertujuan untuk memberikan wawasan berupa ilmu pengetahuan baru yang tidak didapatkan di dalam kelas. Hal ini menunjukkan bahwa kegiatan pembelajaran di luar kelas dibutuhkan bagi para Siswa-siswi yang memiliki rasa ingin tahu yang tinggi terhadap ilmu pengetahuan tanpa ada batasnya tempat untuk menuntut ilmu.
Pada saat ini teknologi informasi sudah sangat berkembang, salah satunya Sistem Informasi Geografis atau Geographic Information System (GIS). Aplikasi berbasis GIS dapat dijadikan sebagai visualisasi yang mempermudah dalam pengambilan keputusan. Pelatihan GIS menjadi salah satu pelatihan yang diminati oleh siswa pada saat ini.
Untuk memenuhi kebutuhan siswa-siswi untuk menggali ilmu yang luas terutama dalam bidang GIS, program pengabdian masyarakat kali ini melibatkan Laboratorium Perencanaan Fasilitas Komunikasi mengadakan pelatihan berupa Workshop Maximize your life with GIS yang diadakan untuk SMK Telkom Bandung. Pada tahun ini, tema yang diusung adalah Education with Integrated System Of Life. Kegiatan ini dihadiri oleh Mahasiswa Teknik Industri Angkatan 2017,2018,2019 dengan jumlah dua puluh enam (26) orang dan Siswa SMK Telkom Bandung berjumlah enam belas (16) orang. Oleh karena itu, total keseluruhan peserta pelatihan ini berjumlah empat puluh dua (42) orang. Pelatihan workshop ini diharapkan dapat menambah wawasan maupun keterampilan dalam bidang ilmu geografi untuk Siswa/i SMK Telkom Bandung dan Mahasiswa/i.
Workshop kali ini dibagi menjadi dua sesi yang berbeda dengan tema yang sama. Pada sesi pertama dilakukan pelatihan ArcGIS Deskstop dan pada sesi kedua dilakukan pelatihan ArcGIS Online. Pada sesi ini pemateri menyampaikan pengenalan mengenai Pengertian Geographic Information System (GIS), setelah itu dilakukan pemaparan dan pengenalan Arcgis dan Aplikasi Pada Desktop GIS. Adapun kegiatan pelatihan pada dari pelatihan sesi pertama ini adalah peserta dapat mengenal dan memahami ilmu dasar GIS dan manfaatnya dalam kehidupan, Peserta dapat memahami dan menggunakan aplikasi dasar Desktop GIS ArcMAP. Pada sesi kedua, pemateri menyampaikan materi pengolahan data spasial dan atribut, peserta diharapkan dapat mengenal dan mampu mengolah data spasial dan data atribut suatu wilayah ke dalam bentuk 2D atau peta dengan menggunakan platform ArcGIS Desktop, ArcMAP dan Peserta dapat membuat peta tematik wilayah.
Kegiatan workshop ini mendapat feedback dari Siswa/i SMK Telkom Bandung dan Mahasiswa/i Teknik Industri Universitas Telkom secara total terdapat 98% menyatakan setuju dan sangat setuju terhadap keseluruhan kegiatan ini baik dari tujuan, kebutuhan, waktu, serta pelaksanaan kegiatan.
[/vc_column_text][/vc_column][/vc_row][vc_row][vc_column][vc_single_image image=”728″ img_size=”full” alignment=”center”][/vc_column][/vc_row]